Pada tanggal 12-13 September 2024, Lembaga Penjaminan Mutu (LJM) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) diundang oleh Politeknik Bhakti Semesta (POLIBEST) Salatiga untuk menjadi fasilitator dalam Pelatihan Auditor Mutu Internal. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para auditor mutu internal POLIBEST dalam memahami dan menerapkan standar mutu pendidikan tinggi yang berlaku.
Materi pelatihan mencakup berbagai aspek penting dalam proses penjaminan mutu pendidikan, antara lain:
1. Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN Dikti) berdasarkan Permendikbudristek No. 53 Tahun 2023.
2. Kebijakan SPM Dikti, SPMI, dan SPME.
3. Teori Audit Mutu Internal.
4. Teori Perencanaan Audit Mutu Internal.
5. Teori Pelaksanaan Audit Mutu Internal.
6. Praktik Audit Dokumen.
7. Praktik Simulasi Audit pada Program Studi.
8. Pembuatan Laporan Hasil Audit.
9. Kode Etik Auditor.
Pelatihan ini dilaksanakan selama dua hari. Pada hari pertama, peserta menerima materi serta melakukan praktik audit dokumen yang dipandu oleh dua fasilitator dari LJM UMS, yaitu Hepy Adityarini, Ph.D. dan Dr. Eng. Yusuf Sulistyo Nugroho, S.T., M.Eng. Materi yang disampaikan mencakup teori dasar audit serta praktik langsung untuk mengaudit dokumen.
Hari kedua pelatihan dilanjutkan dengan presentasi hasil audit dokumen, kemudian praktik simulasi audit di program studi yang diikuti dengan penyusunan laporan hasil audit. Fasilitator yang bertanggung jawab untuk sesi ini adalah Okti Sri Purwanti, S.Kep., M.Kep., Ns. Sp.Kep.M.B. Peserta diberikan kesempatan untuk melakukan audit simulasi dan menyusun laporan hasil audit, serta mendapatkan umpan balik langsung dari para fasilitator.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kemampuan para auditor di lingkungan Politeknik Bhakti Semesta Salatiga dalam menjalankan tugasnya, sehingga dapat mendukung peningkatan mutu pendidikan di institusi tersebut.